Blogroll

Pengertian Himpunan Bagian

Pengertian Himpunan Bagian - Selamat Datang Di Kumpulan Materi Matematika SMP,SMA,SMK sebagai media pembelajaran sobat semua, Pada sharing Materi Matematika kali ini yang berjudul Pengertian Himpunan Bagian, akan kami sampaikan secara lengkap dan lugas sesuai kebutuhan pembelajaran anda. mudah-mudahan isi postingan materi matematika yang saya tulis ini dapat anda pahami. okelah, ini dia pembahasannya.

Materi :
judul : Pengertian Himpunan Bagian

Pengertian Himpunan Bagian

Pengertian Himpunan Bagian

Pernahkah kamu membeli es krim?
Pengertian Himpunan Bagian
Andaikan es krim yang tersedia memiliki tiga rasa yaitu:
A = {anggur, apel, coklat}
Kemungkinan rasa yang bisa kamu pilih adalah sebagai berikut.

1. Hanya memilih satu rasa, yaitu {anggur}, {apel}, atau {coklat}
2. Memilih dua rasa, yaitu {anggur, apel}, {anggur, coklat}, atau {apel, coklat}
3. Memilih ketiga rasa, yaitu {anggur, apel, coklat}
4. Tidak memilih ketiga rasa tersebut, dinotasikan dengan { }
        Berdasarkan keterangan tersebut, kita dapat katakan bahwa {anggur} merupakan himpunan bagian dari {anggur, apel, coklat}, {apel} merupakan himpunan bagian dari {anggur, apel, coklat}, {coklat} merupakan himpunan bagian dari {anggur, apel, coklat}, {anggur, apel} merupakan himpunan bagian dari {anggur, apel, coklat}, {anggur, coklat} merupakan himpunan bagian dari {anggur, apel, coklat}, …, dan { } himpunan bagian dari {anggur, apel, coklat}.
Apakah kalian sudah ada sedikit bayangan tentang pengertian himpunan bagian? Jika belum, coba kamu perhatikan himpunan-himpunan berikut.
A = {2, 3, 5, 7, 11}
B = {0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10, 11}
Berdasarkan himpunan-himpunan tersebut, terlihat bahwa setiap anggota himpunan A juga menjadi anggota himpunan B. Hal ini dikatakan bahwa himpunan A merupakan himpunan bagian dari himpunan B, ditulis dengan A ⊂ B atau B ⊃ A.
Himpunan A disebut himpunan bagian dari himpunan B jika dan hanya jika setiap anggota A merupakan anggota dari B, ditulis dengan A ⊂ B atau B ⊃ A.
Sekarang, coba perhatikan himpunan-himpunan berikut.
P = {2, 3, 5, 7}
Q = {1, 3, 5, 7, 9}
Perhatikan himpunan P, ada salah satu anggota himpunan P yang tidak menjadi anggota himpunan Q yaitu 2. Hal ini dikatakan bahwa himpunan P bukan merupakan himpunan bagian dari himpunan Q, ditulis P ⊄ Q.
Himpunan P bukan merupakan himpunan bagian dari himpunan Q, jika terdapat anggota himpunan P yang bukan anggota himpunan Q, ditulis P ⊄ Q.
Agar kalian lebih memahami himpunan bagian, perhatikan contoh di bawah ini.
Contoh:
Diketahui M = {a, b, c, d}. Tentukan himpunan bagian dari M yang mempunyai empat anggota.
Penyelesaian:
Himpunan bagian M yang mempunyai empat anggota yaitu {a, b, c, d} = M.
Pada contoh tersebut terlihat bahwa himpunan bagian M yang mempunyai empat anggota adalah {a, b, c, d}. Dengan demikian, {a, b, c, d} = M ⊂ M. Hal ini berarti bahwa:
Setiap himpunan M merupakan himpunan bagian dari himpunan M itu sendiri, dengan kata lain M ⊂ M.


Demikianlah pembahasan Pengertian Himpunan Bagian

mengenai Pengertian Himpunan Bagian, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan tentang materi matematika kali ini.

Anda sedang membaca artikel Pengertian Himpunan Bagian dan artikel ini url permalinknya adalah https://matematikapasti-bisa.blogspot.com/2016/01/pengertian-himpunan-bagian.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.

0 Response to "Pengertian Himpunan Bagian"

Posting Komentar